Pages

Kamis, 02 Oktober 2014

Keajaiban Kilat dan Petir dalam Al-Quran

Selama hujan, guntur dan kilat yang tersusun dari pembentukan cahaya-cahaya terang akibat pelepasan energi listrik di ruang atmosfir, sesungguhnya merupakan sumber energi yang menghasilkan listrik lebih besar dari pada ribuan pembangkit listrik–di samping sebagai fenomena iklim.



Jawaban atas pertanyaan bagaimana sumber-sumber energi alam ini terbentuk dan betapa besarnya sumber-sumber tersebut melepaskan cahaya dan panas adalah sebuah keajaiban penciptaan yang mengungkapkan kebesaran dan keagungan Allah swt. yang abadi.

Jumat, 12 Juli 2013

Teladan Dakwah Rasulullah

Teladan Dakwah Rasulullah


          Jejak sejarah Nabi Muhammad Saw. Dalam menyampaikan dakwahnya menunjukkan, beliau tidak hanya bertabligh, mengajar, mendidik dan membimbing, tetapi juga sebagai uswatun hasanah. Beliau juga memberikan contoh dalam kehidupan, sangat memperhatikan dan memberikan arahan dalam kehidupan social, ekonomi, politik, dan berbagai aspek kehidupan umat. Beliau adalah teladan ideal praktek dakwah yang mampu membangun peradaban umat, sebagai mana ditegaskan dalam Al-Qur’an,
“Sesungguhnya telah ada pada diri Rasulullah suri tauladan yang baik bagi kamu, yaitu bagi orang-orang yang mengharapkan menemui Allah dan Hari Akhir dan mengingat Allah sebanyak-banyaknya” (Qs. Al-Ahzab:21).

Perdagangan Yang Dilarang

Perdagangan Yang Dilarang


          Islam pada prinsipnya tidak melarang perdagangan, kecuali bila ada unsur-unsur ke-dzaliman, penipuan, penindasan dan mengarah pada sesuatu yang dilarang oleh Islam. Misalnya, memperdagangkan arak, babi, narkotik, berhala, patung dan sebagainya yang sudah jelas diharamkan oleh Islam, baik memakannya, mengerjakannya, atau memanfaatkannya. Semua pekrjaan yang diperoleh dengan jalan haram adalah suatu dosa. Dan setiap daging yang tumbuh dari dosa (haram), maka nerakalah tempatnya.

Jumat, 21 Juni 2013

Dakwah Bukan Sekedar Ceramah

Dakwah  Bukan Sekedar Ceramah


          Sungguh dakwah bukanlah sekedar pidato, ceramah, dan retorika belaka, tetapi harus menjadi teladan tindakan sebagai dakwah yang erat berkaitan dengan kehidupan umat. Akibat semakin luas dan semakin kompleksnya kebutuhan masyarakat yang perlu menerima dakwah, maka dakwah harus menjadi “komunikasi non verbal” atau dakwah bil hal. Dalam artian bahwa, kegiatan dakwah tidak hanya berpusat di masjid-masjid, di forum-forum diskusi, pengajian, dan semacamnya. Dakwah harus mengalami desentralisasi kegiatan.

Membumikan Dakwah

Membumikan Dakwah


            Islam tegak dan terus berkembang karena ditopang oleh perjuangan para pejuang dakwah. Sejak masa Rasulullah, dilanjutkan para sahabat, dan generasi tabi’in hingga kini, Islam tumbuh dan menyebar ke seluruh penjuru dunia melalui jalan dakwah. Ibarat lentera, jalan dakwah adalah media yang membuat Islam mampu menerangi dunia dengan kebenaran dan kemuliaan. Oleh karena itu, jalan dakwah menjadi salah satu ajaran utama dalam Islam, sebagaimana firman Allah, “Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang Ma’ruf dan mencegah dari yang mungkar, merekalah oang yang beruntung.” (Qs. Ali-Imran : 104)

Jejak Nama Islam di Amerika

Jejak Nama Islam di Amerika


          Fakta lain yang meyakinkan dapat dilacak di arsip Nasional atau Perpustakaan Kongres. Kesepakatan 1987, atau Treat of 1987 mencantumkan bahwa orang Amerika asli menganut system Islam dalam bidang perdagangan, kelautan, dan pemerintahan. Arsip Negara bagian Carolina menerapkan perundang-undangan seperti yang diterapkan bangsa Moor. Satu lagi fakta dalam sebuah dokumen China, yakni Dokumen Sung mencatat perjalanan pelaut Muslim ke sebuah wilayah bernama Mu-Lan-Pi. Kata ini mengartikan Amerika. Maka, jangan heran bila banyak nama tempat dan kota yang menggunakan kata-kata berakar dari bahasa Arab.

Rabu, 17 April 2013

Islam di Amerika Islam Datang Sebelum Columbus


Islam di Amerika
Islam Datang Sebelum Columbus



            Klaim sejarah barat yang menyatakan Columbus sebagai penemu benua Amerika patut dipertanyakan kembali. Banyak fakta belakangan ini ditemukan, umat islam telah memberi kontribusi jauh sebelum pelaut spanyol tiba di tanah impian. Pengakuan ini di ungkapkan oleh beberapa sejarawan. Fareed H. Numan dalam American Muslim History A Chronological Observation menyebut, “Tak perlu diragukan lagi, secara historis kaum Muslimin telah memberi pengaruh dalam evolusi masyarakat Amerika beberapa abad sebelum Christoper Columbus menemukannya.”